BUNGA AZALEA DI DAIKOUZENJI TEMPLE Jika Anda mengunjungi Kuil Daikouzenji pada musim semi atau musim gugur, Anda akan menyaksikan keindahan alam Jepang yang menakjubkan. Daikouzenji adalah kuil di Jepang yang terkenal karena bunga Azaelas yang mekar di musim semi sementara di musim gugur dedaunan berganti warna yang menyajikan pemandangan yang menakjubkan. Pertengahan April hingga awal Mei adalah waktu terbaik untuk melihat Azalea bermekaran penuh. Ada sekitar 50.000 tanaman Azalea di sepanjang jalan berliku menuju kuil yang terletak di sisi gunung. Ketika Anda melihat ke belakang kuil, Anda bisa melihat ribuan bunga berwarna cerah memenuhi lereng gunung yang membuat tempat ini serasa memiliki kekuatan magis seperti di alam mimpi. Di area yang sama, Anda akan menemukan rumah tempat pembuatan gelato (es krim) dengan rasa anggur dan matcha (bubuk the hijau). Di jalan dekat kuil, Anda dapat membeli makan siang atau berbelanja di para pedagang local yang menyediakan makanan lezat, barang-barang souvenir dan teh. Kita juga dapat membawa bekal Bento (makanan) kita sendiri. Anda juga dapat menyewa sebuah pondok kecil bergaya Jepang untuk melihat bunga Azalea sembari menikmati makan siang Anda. Jika Anda dating ke lokasi dengan berkendara, Anda dapat memarkir kendaraan anda di pinggir jalan sebelum mencapai kuil sebagaiaman yang dilakukan penduduk lokal dan kemudian mendaki untuk mencapai lokasi ini. Anda juga dapat mencapai tempat ini menggunakan kereta api dari Fukuoka ke stasiun Kiyama. Selanjutnya dari stasiun Kiyama tersedia bus yang akan membawa Anda langsung menuju kuil. Tempat ini adalah tempat yang saya kunjungi setiap tahun bersama keluarga saya. Keindahan alamnya dan udara segarnya membuat tempat ini wajib disinggahi oleh semua turis yang datang ke Fukuoka. Informasi Daikozenji Temple Address: 3628 Sonobe, Kiyama cho, Miyaki gun, Saga 841-0203 Telephone: 0942-92-2627 Musim: Pertengahan April – Awal May (Azaleas) dan Pertengahan – akhir November (perubahan warna daun di musi gugur) Waktu: 9:00 – matahari terbenam (hingga 20:00 saat dedaunan menguncup di musim gugur) Access 1: 10 menit mengendarai kendaraan dari Stasiun Kiyama (Kereta JR Kagoshima line). Tersedia layanan bus service dari stasiun Kiyama selama musim bunga azalea dan musim. Access 2: 20 berkendara dari Kyushu Expressway Tosu IC. Ambil rute 34 dan rute 3 menuju Kiyama. Jarak ke Bandara: 17km dari Bandara Fukuoka Parkir: HP: Map: Translated by A.A. Hadi Comments are closed. Facebook | Share Twitter | Tweet
Makanan Konekuri House Cafe: Dimana Lama dan Baru Saling Berpadu July 03, 2015 Cobalah untuk membayangkan sesuatu hal y… Bandar Udara Saga Stasiun Saga Kota Saga Saga
Makanan DAGING SAPI SAGA: LEBIH NIKMAT MENIKMATINYA DI KIRA, SAGA! June 23, 2015 Daging sapi Saga kurang begitu terkenal … Bandar Udara Saga Stasiun Saga Kota Saga Saga